11 Makanan Khas Jawa Tengah Paling Laris

Makanan Khas Jawa Tengah Paling Populer - Tahukan sobat kalau setiap daerah itu pasti punya makanan atau masakan khas tersendiri, bahkan sudah menjadi makanan tradisional yang harus tetap dijaga kelestariannya. Makanan khas atau tradisional adalah makanan yang sudah turun temurun diwariskan oleh nenek moyang dan sudah menjadi ciri khas atau ikon tersendiri di setiap daerah di nusantara ini. Ada banyak sekali daerah yang terkenal dengan makanan khas nya dan menjadi favorit sehingga tersebar dan dikenal di seluruh pelosok nusantara.

Kalau kita berkunjung di setiap kota di seluruh indonesia pasti ada yang toko yang menjual oleh-oleh dan biasanya menjajakan makanan atau camilan khas daerahnya. Bahkan ada juga restoran yang membuat menu masakan khas wilayahnya agar para kuliner dan wisatawan mampir dan mencicipi masakan tradisional atau masakan khas kota tersebut. Beberapa kota atau daerah yang memang sangat terkenal dan kental dengan kelezatan masakannya antara lain kota atau daerah Jawa tengah, jawa timur, betawi, bandung, manado, padang, madura dan masih banyak lagi. Kita harus bangga menjadi warga Negara Indonesia karena selain budayanya juga sangat terkenal tentang kekayaan masakan dan makanan tradisionalnya yang berjuta-juta jenisnya.

Pada Kesempatan kali ini, kami ingin share tentang Makanan tradisional yang paling terkenal dan populer di daerah Jawa Tengah. Jawa Tengah memang termasuk gudangnya masakan khas, banyak sekali daerah di luar jawa yang mengenal kepopuleran dari masakan khas jawa tengah ini. Nah, makanan apa saja yang menarik dan paling banyak diminati, kita simak langsung yuk.

11 Makanan jawa Tengah Paling Laris dan Populer:
  1. Telur Asin Brebes.
    Telur Asin Brebes
    Brebes memang pusatnya penghasil telur asin yang paling terkenal dan terbesar di jawa tengah. Telur asin produksi brebes ini sangat terkenal akan kelezatannya, selain itu telur asin yang terbuat dari telur bebek ini juga kaya akan vitamin dan kandungan zat gizi lainnya yang sangat baik untuk kesehatan tubuh kita. Jika sobat singgah ke daerah brebes pasti banyak sekali penjaja telur asin yang berjualan disepanjang jalan, sobat bisa membelinya dengan harga yang relatif murah disana dan bisa menjadi oleh-oleh buat keluarga di rumah.
  2. Tempe Mendoan Banyumas.
    Tempe Mendoan Banyumas
  3. Tempe Mendoan adalah makanan yang terbuat dari tempe kedelai dan dibalut dengan adonan cair dari tepung terigu atau gandum dan diberi sedikit rajangan sayuran. Makanan berasal dari daerah banyumas dan cara memasak tempe ini biasanya digoreng tidak sampai matang atau kering dan cocok sekali disajikan dalam keadaan hangat dengan lombok ijo (cabe hijau) atau sambal petis.
  4. Dawet Ireng Purworejo
    Dawet Ireng Purworejo
  5. Dawet ini bukan sembarang dawet, tetapi dawet yang berwarna hitam dibuat khusus dengan abu jerami sebagai pewarnanya. Dawet ini berasal dari daerah purworejo, magelang, jawa tengah dan sudah sangat terkenal akan kesegaran dan kelezatanya. Dawet ini juga punya khasiat dalam mengobati panas dalam, oleh karena itu rasanya sangat dingin, enak dan menyegarkan. Bagi sobat yang singgah ke magelang bisa mampir sejenak menikmati es dawet ireng ini. 
  6.  Brekecek Cilacap
    Brekecek Cilacap
  7. Makanan ini berasal dari Cilacap dan sudah menadi ikon makanan khas daerah tersebut. Brekecek dibuat dari ikan jahan atau ikan pathak yang diberi bumbu khas dan diberi pelengkap mie diatasnya. namanya memang agak aneh dan asing namun jika sobat sudah mencicipinya maka lidah tidak akan berhenti bergoyang karena kelezatan dan kenikmatannya. Jika sobat berkunjung ke cilacap jangan sampai melewatkan masakan yang satu ini ya. 
  8.  Tahu Gimbal Semarang
    Tahu Gimbal Semarang
    Dari namanya saja memang terdengar aneh, namun jangan salah sebelum mencicipinya sobat tidak akan tau kalau makanan ini rasanya sangat lezat dan menggoda selera. makanan ini agak mirip dengan gado-gado atau pecel karena memang memakai sambal pecel atau sambal kacang. Tahu gimbal  berasal dari semarang dan sudah cukup terkenan dan tersebar di seluruh nusantara.
  9.  Sego Liwet Solo
    Sego Liwet Solo
    Sego Liwet atau Nasi Liwet berasal dari daerah solo. Sego liwet dibuat dari nasi liwet yang diberi bumbu-bumbu khas yang membuat nasi ini terasa sangat gurih dan lezat dan diberi lauk pauk komplit seperti telur pindang, ayam suwir, kering tempe dan sebagainya. dengan melihatnya saja semua orang pasti kesengsem, apalagi mencicipinya. Jika sobat pergi atau singgah ke solo jangan lewatkan masakan yang satu ini.
  10.  Sambel Lethok Boyolali
    Sambel Lethok Boyolali
    Masakan ini berasal dari kota susu, boyolali. Sambel lethok sering disebut juga nasi tumpang dan sangat cocok disantap dengan nasi putih dan ditemani dengan kerupuk atau tempe goreng. Masakan ini dibuat dari tempe yang sudah hampir membusuk agar baunya khas. meskipun bahannya dari tempe tua tapi rasa dan aromanya sangat khas dan enak. Siapa saja yang menyantapnya pasti bikin ketagihan.
  11.  Sroto atau Soto Purbalingga
    Sroto Purbalingga
    Sroto Purbalingga adalah sebutan untuk masakah soto khas purbalingga. Tampilannya memang mirip dengan soto pada umumnya namun ada sedikit bumbu dan pelengkap yang membuat sroto/soto ini memiliki rasa yang sedap dan nikmat. beberapa bahan yang menjadi ciri khas dari masakan ini adalah taburan kacang tanah atau kacang kedelai goreng dan kerupuk putihnya. Sobat yang ingi singgah ke purbalingga harus mencicipi masakan ini nantinya.
  12.  Lumpia Semarang
    Lumpia Semarang
    Makanan ini berasal dari semarang dan sudah kian terkenal ke pelosok nusantara. Biasanya makanan yang satu ini dijadikan oleh-oleh setelah singgah ke kota semarang. Rasanya yang gurih dan lezat membuat masakan ini digemari dan menjadi favorit bagi para wisatawan yang berkunjung ke daerah semarang. Ada 4 sentra utama penjual Lumpia ini yaitu di daerah jalan pemuda, jalan pandanaran, daerah mataram dan jagalan.
  13.  Sup galantine Solo
    Sup Galantine Solo
    Sup Galantine adalah masakan khas solo yang sudah melegenda. Bagi siapa saja yang singgah ke solo pasti tidak akan melewatkan makanan yang satu ini. Rasa sup yang segar dan enak dipadukan dengan bahan isi yang lezat membuat masakan ini menjadi ikon makanan di kota solo. Makanan ini biasanya dipakai untuk acara-acara tertentu seperti resepsi pernikahan, ulang tahun, pertemuan dan sebagainya, namun tak sedikit juga yang dijual di restoran atau rumah amkan daerah solo.
  14. Nasi Tiwul Wonogiri
    Nasi Tiwul Wonogiri
    Makanan yang satu ini memang terkenal dengan sebutan makanan khas ndeso, namun makanan ini tidak pernah lekang oleh waktu dan  dari jaman penjajahan sampai sekarang masih sangat dikenal oleh masyarakat. Nasi Tiwul berasal dari daerah wonogiri, jawa tengah dan terbuat dari bahan dasar singkong. bagi sobat yang penasaran dengan kelezatan nasi tieul ini, bisa berkunjung ke daerah wonogiri atau daerah jawa tengah juga banyak yang menjajakannya di pasar tradisional.
Itulah 11 makanan khas jawa tengah yang sampai sekarang masih sangat populer dikalangan masyarakat jawa tengah dan juga para kuliner nusantara. Sebenarnya masih banyak sekali makanan tradisional khas jawa tengah namun kami cuplikkan 11 macam saja yang paling terkenal dan terlaris. Sekian sedikit tulisan dari kami tentang masakan khas jawa tengah paling laris dan populer.

No comments:

Post a Comment