Cara Membuat Keripik Belut Asli yang Renyah, Enak dan Gurih - Sebelum kita kulik lebih jauh mengenai cara dan resep membuat keripik belut renyah dan gurih, kita akan mengetahui hal dasar tentang belut dan juga tentang kadungan dan manfaat daging belut. Belut adalah sejenis ikan tetapi bentuknya lebih condong seperti ular namun kulitnya sangat licin seperti ikan lele dan tidak mempunyai sisik. Belut yang banyak dikonsumsi dan diolah menjadi berbagai jenis makanan dan masakah adalah belut sawah. Ciri-ciri belut sawah adalah kulitnya licin, hidup di air tawar, bernafas dengan udara bukan dengan insang, panjang berkisar antara 8,5 cm sampai 1 meter dan hidupnya dilumpur bukan di air.
Nah, setelah tau ciri dasar dari belut, sekarang kami akan uraikan apa kandungan dan manfaat dari belut tersebut. Belut mengandung banyak zat gizi seperti protein, kalsium, zat besi, omega 3 dan 6, asam folat, thiamin, vitamin kompleks dan masih banyak lagi. Dengan kandungan gizi yang cukup banyak tersebut belut sangat bermanfaat bagi tubuh kita seperti menambah energi atau stamina, mencegah anemia, meningkatkan kesehatan otot, menguatkan jantung, sumber protein tinggi, untuk kesehatan tulang dan sebagainya. Ternyata banyak sekali kan khasiat dari ikan yang satu ini? jadi mulai sekarang banyaklah makan camilan atau masakan dari belut ini. Memang sebagian orang ada yang geli bahkan tidak suka memakan makanan dari jenis ikan ini, padahal sumber gizinya banyak dan menyehatkan.
Bahasan selanjutnya yaitu mengenai cara membuat keripik belut nan renyah dan gurih. Selain sebagai camilan berupa keripik, sebenarnya belut dapat kita olah menjadi beraneka macam masakan seperti dimasak bumbu gulai, dimasak oseng, dibikin sambel belut (sambel welut) dan masih ada banyak lagi. Namun disini kita akan fokus dengan keripik belut saja. Bagi anda yang suka dengan camilan, maka keripik ini sangat direkomendasikan, selain rasanya yang enak, renyah dan gurih juga manfaatnya bagi tubuh sangat besar. Tak heran kalau sekarang sangat banyak sentra industri kecil maupun besar dan usaha-usaha rumah tangga yang memproduksi keripik ini. Nah, kali ini kami akan menuliskan resep, tips dan cara membuat keripik belut special crispy yang lezat. Langsung saja kita simak resepnya.
Keripik Belut |
Bahan yang Diperlukan:
- Belut ukuran Sedang - 1 kg
- Tepung Terigu - 100 gr
- Tepung Beras - 80 gr
- Telur Ayam - 1 butir
- Air bersih - Secukupnya
- Bawang Putih - 5 siung
- Ketumbar - 2 sdm
- Kunyit - 4 cm
- Garam - 1 sdt
- Kemiri - 3 butir
- Jeruk Nipis - Secukupnya
- Bersihkan dan cuci belut, buang isi perut dan tuluang/durinya, kemudian potong-potong sesuai selera, kemudian campur dengan air jeruk nipis agar tidak amis dan diamkan beberapa saat atau sekitar 20 menit.
- Campurkan tepung terigu, tepung beras dan telur yang sudah dikocok dengan bumbu halus. Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil aduk rata sampai agak encer.
- Panaskan minyak goreng, celupkan belut ke dalam adonan dan goreng hingga matang berwarna kuning kecoklatan. Angkat, tiriskan.
- Keripik belut renyah dan gurih siap dinikmati.
Tips: Saat menggoreng belut gunakan api kecil dan masukkan satu per satu belut yang sudah dicelupkan adonan agar tidak lengket. Sebelum dikemas atau disimpan dalam toples, usahan belut dalam keadaan dingin agar awet.Demikianlah tips dan cara membuat keripik belut crispy renyah dan gurih. Cocok digunakan sebagai lauk atau camilan saat santai. Rasanya yang gurih dan nikmat, keripik belut sudah menjadi camilan favorit semua kalangan dan umur. Cara pembuatannya pun juga cukup mudah dan praktis. Sekian bahasan dari kami dan selamat mencoba membuat keripik belut special ini.
No comments:
Post a Comment